Klinik TeknoKlinik Tekno
  • Elektronik
  • Fintech
  • Gadgets
  • Games
  • Fotografi
  • Komputer
    • Laptop
    • Printer
    • Hardware
    • Software
    • Networking
  • Tutorial

Subscribe to Updates

Get the latest creative news from FooBar about art, design and business.

What's Hot
Prosesor HP Gaming Terbaik Yang Bagus Untuk Game

10 Prosesor HP Terbaik Yang Bagus Untuk Game

16/01/2023
HP 4 Jutaan Terbaik, RAM 8GB, Kamera Bagus, Baterai Besar

Rekomendasi HP 4 Jutaan Terbaik

16/01/2023

Rekomendasi HP Terbaik Harga 3 Jutaan

13/01/2023
Facebook Twitter Instagram
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer
  • Privacy Policy
Facebook Twitter Instagram Pinterest
Klinik TeknoKlinik Tekno
  • Elektronik
  • Fintech
  • Gadgets
  • Games
  • Fotografi
  • Komputer
    • Laptop
    • Printer
    • Hardware
    • Software
    • Networking
  • Tutorial
Klinik TeknoKlinik Tekno
Beranda › Komputer › Cara Pasang Kabel Front Panel Pada Motherboard PC
Komputer Tutorial

Cara Pasang Kabel Front Panel Pada Motherboard PC

By Deni Saputro5 Mins ReadTidak ada komentar
Facebook Twitter Pinterest WhatsApp Telegram LinkedIn
Cara Pasang Kabel Front Panel Motherboard PC
Share
Facebook Twitter WhatsApp Pinterest Telegram

Cara Pasang Kabel Front Panel Pada Motherboard PC – Seperti kita tahu ada banyak bagian komponen motherboard yang harus kita pahami agar bisa merakit perangkat PC sendiri dengan benar.

Kita tahu ada berbagai socket dan pin yang tertanam pada papan induk tersebut, salah satu yang cukup membuat bingung pengguna adalah memasang kabel front panel.

Sekumpulan kabel ini harus dipasangkan pada pin-nya masing-masing secara tepat agar ketika digunakan bisa berfungsi sebagaimana mestinya.

Nah sebenarnya bagaimanakah cara pasang kabel front panel pada motherboard?

Pada tulisan kali ini Klinik Tekno akan coba menjelaskan cara pasang kabel front panel pada motherboard.

Namun sebelum masuk ke pembahasan cara pasangnya, mari kita berkenalan dulu dengan kabel front panel itu sendiri.

Daftar Baca Cepat

  • Pengertian Kabel Front Panel pada PC
  • Fungsi Kabel Front Panel
  • Cara Pasang Kabel Front Panel di Motherboard PC

Pengertian Kabel Front Panel pada PC

Front panel adalah bagian yang ada pada casing computer yang biasanya terletak di bagian depan, samping atau atas casing.

Sementara itu, kabel front panel atau beberapa orang juga menyebutnya dengan jumper front panel merupakan sejumlah kabel yang secara default (bawaan) ada pada casing PC atau komputer yang terletak di bagian front panel.

Kabel-kabel front panel terintegrasi dengan beberapa fungsi penting yang sangat dibutuhkan untuk operasional computer.

Fungsi Kabel Front Panel

Beberapa fungsi kabel front panel yang dimaksud diantaranya adalah:

  1. Tombol Power: berfungsi untuk menyalakan dan mematikan komputer
  2. Tombol Reset: digunakan untuk melakukan restart komputer
  3. HDD LED: lampu indicator untuk harddisk
  4. Port USB: colokan atau socket yang dapat digunakan untuk menghubungkan perangkat berbasis USB
  5. Port Audio: colokan untuk menghubungkan perangkat audio, seperti speaker, headset atau mic
  6. dan lain-lain: Seperti card reader, fungsi pengatur level putaran kipas, dan lain sebagainya
Baca Juga:  Cara Mengetahui Jenis Slot VGA di Motherboard

Melihat fungsi-fungsi di atas, bisa dikatakan front panel berguna untuk mempermudah pengoprasian komputer.

Misalkan kamu memiliki computer dengan tombol power yang ada di casing tidak berfungsi, apakah kamu nyaman menggunakannya?

Tentu saja kamu akan kesulitan ketika hendak menyalakan dan mematikan computer. Atau computer yang USB port-nya tidak berfungsi dan seterusnya.

Nah, mengingat pentingnya kehadiran fungsi-fungsi yang ada di front panel ini maka pengetahuan tentang cara pasang kabelnya pun tak bisa diabaikan ketika kamu merakit computer sendiri.

Maka langsung saja kita masuk ke pembahasan utama kita di tulisan ini, yaitu cara pasang kabel front panel di motherboard PC.

Cara Pasang Kabel Front Panel di Motherboard PC

Seperti dijelaskan sebelumnya bahwa kabel front panel terdiri dari beberapa kabel dengan fungsi masing-masing, dari mulai Power SW, Reset SW, HDD LED dan lainnya.

Tiap fungsi bisa diidentifikasi dengan warna khusus, sehingga jika kamu melihat pin kabel front panel dari motherboard biostar, asus, msi, asrock, gigabyte, dll, maka kamu akan melihat kabel-kabel front panel dengan warna berbeda-beda.

Jika dilihat sekilas memang cara pasang kabel front panel di PC seperti sulit, namun sebenarnya tidak sesulit yang dibayangkan malah bisa dikatakan mudah. Kamu hanya perlu mengikut langkah-langkah sebagai berikut:

  1. Pasang dulu motherboard di casing sebelum mulai memasang kabel front panel
  2. Agar tidak terhalang oleh kabel lain, maka dahulukan memasang kabel front panel sebelum kabel lainnya. Misalnya VGA, jangan pasang dulu VGA karena dapat menghalangi proses pemasangan kabel front panel, jika sudah terpasang dan ternyata memang menghalangi silahkan lepas VGA terlebih dulu.
  3. Ambil kabel front panel, kemudian rapihkan dan perhatikan pin-pin-nya.
  4. Secara default pin kabel front ada 10 pin, namun tata letak pin-pin ini bisa berbeda tergantung dari motherboard-nya. Sebagai gambaran suatu motherboard menerapkan konfigurasi pemasangan sebagai berikut:

    susunan kabel pin front panel
    www.technewstoday.com
  • HDD LED: Dipasang pada pin 1 dan 3
  • Power LED: Dipasang pada pin 2 dan 4
  • Tombol Reset(Reset SW): Dipasang pada pin 5 dan 7
  • Tombol Power (Power SW): Dipasang pada pin 6 dan 8
  • Panel Audio Jack: Dipasang pada pin berlabel audio
  • Panel USB Port: Dipasangkan pada pin dengan label USB
  1. Walau kamu harus menyesuaikan urutan pin sendiri namun tenang saja. Biasanya, setiap motherboard sudah menyertakan tulisan untuk panduan pemasangan, sehingga yang perlu kamu lakukan adalah mengikuti panduan tersebut terkait tata letak pin-nya.
  2. Contoh jika ada tulisan HDD LED di pojok kiri konektor, maka kamu harus memasang kabel HDD LED di sana, atau ada tulisan Power SW di bagian atas konektor, maka kamu harus memasang kabel power di bagian atas. Namun biasanya selalu ada kesamaan pada setiap motherboard, yaitu selalu ada pin kosong yang tersisa, biasanya di pojok kanan. Jadi jangan panik dan menganggap ada kabel yang hilang.
  3. Setelah kamu berhasil memasang semua kabel, cek kembali cara pemasanganmu. Pastikan tidak ada konektor yang terbalik, terutama di bagian Power LED atau HDD LED karena bisa menyebabkan korsleting sehingga membuat LED rusak.
  4. Setelah mengecek dan kamu yakin, maka silahkan lanjutkan memasang komponen-komponen lain.
  5. Terakhir silahkan uji coba dengan menyalakan computer.

Nah itulah penjelasan kami tentang cara pasang kabel front panel pada motherboard PC sesuai susunan dan urutannya masing-masing.

Saat merakit PC, cara pasang kabel front panel adalah salah satu langkah yang penting karena pemakaian komputer akan jadi sangat ribet tanpa adanya front panel. Oleh karena itu kemampuanmu memasangnya sangat dibutuhkan.

Pada tulisan ini yang ditekankan adalah pemasangan untuk bagian power dan HDD, karena untuk USB atau jack audio biasanya sudah cukup mudah karena baik di kabel maupun di motherboard-nya sudah ditandai dengan tanda yang cukup jelas.

Sekian penjelasan tentang cara pasang kabel front panel di motherboard, semoga mudah dipahami!

Baca Juga:  Komponen Motherboard Komputer Beserta Fungsi dan Gambarnya
Kabel Front Panel Motherboard
Share. Facebook Twitter Pinterest WhatsApp Telegram LinkedIn
Deni Saputro
  • Website
  • Facebook
  • Twitter
  • Pinterest
  • LinkedIn

Seorang Blogger, Penulis Artikel dan Digital Marketer yang ingin bermanfaat untuk orang lain dengan cara berbagi wawasan lewat tulisan.

Related Posts

Leave A Reply

Artikel Terbaru
Bahan Bakar Fosil: Pengertian, Jenis, Kegunaan dan Contohnya

Bahan Bakar Fosil: Pengertian, Jenis, Kegunaan dan Contohnya

Rekomendasi TV Digital Terbaik Harga Murah 1 Jutaan

5 Rekomendasi TV Digital Terbaik Murah 1 Jutaan

Bisakah RAM DDR3 Dipasang Di Slot DDR4

Bisakah RAM DDR3 Dipasang Di Slot DDR4 dan Sebaliknya

Cara Menghitung IP Address, Subnet Mask dan Host

Cara Mudah Menghitung IP Address, Subnet Mask dan Host

Perbedaan Jenis Lisensi Windows COA, OEM, OLP dan FPP

Perbedaan Jenis Lisensi Windows COA, OEM, OLP dan FPP

Klinik Tekno
Facebook Twitter Instagram Pinterest YouTube
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer
  • Privacy
© 2023 kliniktekno.com. All rights reserved

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.