Sejarah Android Lengkap dan Versinya – Menurut informasi dari wikipedia Indonesia Android merupakan sistem operasi yang berbasis Linux dan dirancang untuk perangkat bergerak layar sentuh seperti Smartphone dan tablet.

Kita sebagai pengguna smartphone tentunya sudah tidak asing lagi dengan sistem operasi Android sebagai sistem operasi yang banyak digunakan pada smartphone selain IOS.

Karena Android  merupakan sistem operasi terbuka , memungkinkan software melakukan modifikasi bahkan menyebar luaskan aplikasi sehingga android terus berkembang bahan sekarang digunakan untuk banyak produk lainnya seperti TV, STBheadunit Android dan lainnya.

Kita sebagai pengguna Android pasti sudah banyak merasakan  manfaat dari sistem operasi ini. Namun belum semua dari kita tahu bagaimana sejarah atau awal mula Android sampai berkembang sejauh ini.

Maka dari itu tidak ada salahnya KlinikTekno memberikan informassi awal mula sejarah  sistem operasi Android lengkap. Dan sekalian kita akan bahas sejarah android dan versinya.

Sejarah Android

Sistem operasi Android sendiri pada awal mulanya dibuat oleh 4 orang bernama Rich Miner, Nick Sears, Chris White, dan Andy Rubin dengan mendirikan Android studio inc di Palo Alto, california, Amerika serikat pada tahun 2003.

Sistem operasi ini dibuat untuk menyaingi sistem operasi symbian yang kala itu sudah merajai sistem operasi ponsel. Namun pada tahun yang sama mereka kehabisan modal, sehingga Andy Rubin berinisiatif untuk mengajukan kerja sama dengan Samsung.

Pada tahun 2005 Andy Rubin bersama rekan – rekannya berangkat ke Soul Korea untuk memperkenalkan sistem operasi Android kepada para petinggi Samsung.

Pada saat melakukan presentasi di hadapan Para petinggi Samsung terjadi hal tidak terpikirkan oleh mereka. Karena pada waktu itu para petinggi Samsung justru meremehkan Andy Rubin.

Rubin mengatakan “Mereka (SAMSUNG) menertawai kami di ruang direksi”

Dengan ditolakanya Android dari Samsung justru dilirik oleh Google sebagai peluang. Dan pada akhirnya pada tanggal 17 Agustus 2005 Android sepenuhnya di Akuisisi oleh Google.

Sejarah Android menurut para ahli dan banyak jurnal merupakan pembelian tersukses dari google yang sampai saat ini memiliki banyak pengguna termasuk di Indonesia.

Setelah dikuasai oleh Google, Android sempat mati suri dan tidak terdengar melakukan inovasi. Sampai akhirnya pada 22 Oktober 2008 perusahaan multinasional HTC Corporation membuat HTC Dream sebagai telepon seluler pertama berbasis Android.

Sebagai informasi ponsel HTC sebelumnya menggunakan sistem windows phone begitu juga dengan ponsel pintar Samsung pada saaat itu.

Kemudian pada tahun 2010 Google meluncurkan Nexus one series hingga akhirnya di ikuti brand lainya seperti LG, ASUS, dan yang lainnya termasuk juga Samsung.

Sistem operasi Android terus berkembang hingga menjadi pemenang yang mengalahkan sistem operasi yang banyak digunakan sebelumnya seperti Java, symbian dan windows phone.

Urutan versi Android hingga 2021

https://borneochannel.com/

Tahun 2008

Setelah sejarah android singkat akhirnya munculah sistem operasi Android versi 1.0 Alpha pada smartphone HTC Dream pada 23 September 2008. Pada sistem android v 1.0 ini play store belum dibuat.

Tahun 2009

Pada tahun ini OS Android mulai bergerak aktif untuk terus menyempurnakan sistem terbukti dengan adanya 4 kali peningkatan versi dalam waktu 1 tahun saja.

9 Februari 2009 OS Android Versi 1.1 Beta diluncurkan dengan menciptakan Android market yang nantinya berubah menjadi playstore.

Kemudian pada 27 April 2009 OS Android versi 1.5 Cupcake diluncurkan dengan tambahan fitur on screen keyboard atau munculnya keyboard digital pada layar smartphone.

15 September 2009 dirilis OS Android Versi 1.6 Donut teknologi CDMA/EVDO, 802.1 x, VPNs. Di Indonesia sendiri yang mengusung ponsel CDMA/EVDO ada smartfren AndroMax.

Belum sampai sebulan, tepatnya tanggal 26 Oktober 2009 muncul OS Android Eclair 2.0 – 2.1. Pada versi ini ditambahkan fitur Google Map sebagai fitur navigasi yang terus berkembang hingga saat ini.

Tahun 2010

20 Mei 2010 kembali di luncurkan android versi 2.2 Froyo (frozeen Yogurt) dalam versi ini dilakukan perbaikan bug dari versi android sebelumnya.

Tanggal 6 Desember 2010 dirilis OS Android versi 2.3 Gingerbread dengan peningkatan sistem dari android sebelumnya.

Tahun 2011

Pada 22 Februari 2011 OS Android ditingkatkan ke versi 3.0 atau 3.1 Honeycomb. Pada versi ini dilakukan inovasi untuk perangkat tablet.

Dan kemudian pada tanggal 19 Oktober 2011 Fitur yang dikembangkan pada tablet dibawa ke OS Android versi 4.0 Icecream Sandwich.

Tahun 2012

Sistem operasi Android versi 4.0 dilanjutkan pada tahun ini mulai dari versi 4.1 Jelly bean dengan tambahan fitur voice asistent pada aplikasi baru google now.

Berikutnya OS Android versi 4.2 Jelly bean ditambahkan lagi banyak fitur Photo Sphere, “Swipe” untuk Mengetik pada keyboard layar, Dukungan Multi-user, Output Display Wireless, Daydream dan lainnya.

Kemudian fitur – fitur ini disempurnakan pada OS Android berikutnya yaitu versi 4.3 Jelly bean. Kelebihan ada versi ini adalah peningkatan performa dan efisiensi baterai.

Selain itu ditambah fitur – fitur lain seperti Auto complete dialer, emoticon pada keyboard dan fitur kamera baru.

Tahun 2013

Pada tahun ini OS Android versi 4 kembali dirilis dengan OS Android versi 4.4 KitKat dengan slogan “smart, simple, and truly yours”

Android kitkat dirilis bersama dengan Nexus 5 sebagai ponsel pertama yang menggunakan OS Android kitkat. Pada versi ini pemuktakiran perintah suara untuk pencarian di google dilakukan.

Kita bisa langsung masuk ke pencarian google melalui perintah suara hanya dengan perintah suara “OK Google”.

Tahun 2014

Pada tahun ini Android melakukan perubahan interface dengan dirilisnya OS Android versi 5.0 Lollipop. Selain perubahan besar pada User interface yang sangat siknifikan android lollipop juga memiliki kemampuan untuk berintegrasi dengan banyak perangkat lain berbasis android seperti tablet dan smartwacth.

Tahun 2015

Pada 5 Oktober 2015 dibuatlah sistem operasi android versi 6.0 Marshmellow dengan beberapa tambahan fitur diantaranya adalah dukungan untuk usb tipe C dan fitur sensor sidik jari.

Tahun 2016

23 Agustus 2016 Adroid membuat perubahan besar pada versi 7.0 Nougat. Fitur unggulan dari Nougat adalah slpit screen atau multi windows dan night mode.

Multi windows memungkinkan penggunanya untuk menjalankan dua halaman aktif, contohnya kita bisa melihat youtube sambil melakukan chatting WhatsApp.

Tahun 2017

Pada 21 Agustus 2017 peningkatan terus dilakukan dengan hadirnya OS Android versi 8.0 Oreo. Untuk versi ini dilakukan perbaikan UI serta peningkatan multitasking dan ditambahkan juga 60 emoji baru untuk semakin meramaikan chat Anda.

Tahun 2018

Sistem operasi Android versi 9.0 Pie dihadirkan pada 6 Agustus 2018. UI pada Android Pie terasa lebih bagus dan mudah untuk di personifikasi.

Fitur unggulan lainya ada Digital Wellbeing dan Adaptive Battery. Adaptive battery ini pasti sangat disukai para gamer smartphone karena fitur ini bekerja dengan sistem AI yang mampu menghemat baterai hingga 30 %.

Tahun 2019

3 September 2019 dihadirkan OS Android 10. Untuk pertama kalinya nama Android 10 tanpa memakai embel – embel nama makanan.

Karena jika kita lihat dari awal seiring meningkatnya versi, Android selalu disematkan nama makanan yang berurutan sesuai dengan abjad.

Pada Android 10 sepertinya tidak ditemukan nama makanan dengan awalan huruf “Q”.

Tahun 2020

Pada awal bulan tepatnya tgl 8 September 2020 Android versi 11 diluncurkan. Banyak fitur tambahan pada android 11 antara lain Media Control, Smarthome, Do No Disturb Aplikasi, memunculkan riwayat notifikasi, srcoll screenshot, jadwal dark theme dan lainnya.

Tahun 2021

Pada tanggal 4 oktober kemarin dikabarkan OS Android versi 12 telas diluncurkan.

Menurut VP Product Management Android & Google Play, Sameer Samat mengungkapkan bahwa versi android kali ini akan membawa perubahan besar dari sisi visual dengan personalisasi animasi yang lebih hidup.

Hal ini juga termasuk mendesain ulang ruang sistem, panel – panel, notifikasi dan juga dashboard privasi.

Android versi terbaru ini kemungkinan masih terjadi bug jadi Kami sarankan untuk tidak terburu – buru untuk meningkatkan versi android Anda.

Share.

apa yang paling mahal didunia ini, FREEDOM

Exit mobile version